Komunitas Penggiat Budaya Dan Wisata Mandar - Promosi Budaya, Sejarah, dan Wisata Mandar, Sulawesi Barat
CB Magazine »
Foto Sejarah
,
Majene
,
Makam
,
Sejarah
,
Situs Sejarah
»
Kompleks Makam Tambulese, Situs Pemakaman Bersejarah Di Teppo, Kab. Majene
Kompleks Makam Tambulese, Situs Pemakaman Bersejarah Di Teppo, Kab. Majene
Posted by Kompa Dansa Mandar on Monday, 19 May 2014 |
Foto Sejarah,
Majene,
Makam,
Sejarah,
Situs Sejarah
Kompleks makam Tambulese, adalah lokasi pemakaman bersejarah yang dimiliki oleh Majene, Sulawesi Barat. Berada di Lingkungan Teppo, Kelurahan Baru, Kecamatan Banggae Kabupaten Majene dengan topografi di atas bukit dengan ketinggian sekitar 55 m dari permukaan laut. Dalam kawasan kompleks terdapat sekitar 79 buah makam dengan berbagai macam ukuran, dan bahan nisan.
Kompleks Tambulese berbeda jika dibandingkan dengan makam-makam bersejarah lain yang ditemukan di kabupaten Majene, yaitu bahwa batu yang digunakan untuk membuat
nisan terbuat daribatu berwarna putih. Jika di kompleks makam Imanang, Kubang dan pemakaman raja dan hadat banggae Mandar Ondongang dominan menggunakan bahan makam yang terbuat dari batu nisan berwarna hitam, maka kompleks makam Tambulese sangat berbeda.
Anda dapat mengakses objek wisata bersejarah ini dari pusat kota Majene menuju daerah utara tidak jauh dari Rumah Sakit Umum Daerah Kab, Majene, anda berbelok ke arah kanan tepat di persimpangan lampu merah menuju lingkungan Teppoq. Tepat di gerbang makam maka anda akan disambut dengan penanda sederhana berwarna putih beratapkan seng bertuliskan "Kompleks Makam Tambulese", di sudut kanan tertulis Dinas P&K Kab, Majene, dari teknik penulisannya kita sudah bisa menebak kapan penanda ini dibuat, saat ini pegelolaannya berada di bawah DISPORABUDPAR kabupaten.
penanda di gerbang kompleks makam tambulese majene (Foto : Nasbi) |
batu nisan kompleks makam tambulese (Foto : Nasbi) |
Memiliki nisan dengan ragam hias unik dengan pola tertentu dan terlihat sagat artistik, diperkirakan dibuat dengan teknik memahat batu yang sangat berkembang di masa itu. Ada pekerjaan memahat batu yang sangat detail di setiap pola yang terlihat.
nisan makam kompleks tambulese majene (Foto : Nasbi) |
Diantara beberapa makam terdapat beberapa yang berukuran agak lebih besar dibandingkan lainnya, tampaknya semakin besar dan tinggi ukuran makam yang ada maka makin tingi status sosial pemilik makam semasa hidupnya. Disamping itu juga terdapat makam lainnya yang berukuran agak kecil, dengan nisan yang langsung terlihat di atasa permukaan tanah, tidak memiliki tingkatan batu.
berbagai jenis makam di kompleks makam tambulese majene (Foto : Nasbi) |
Dari ragam hias di nisan makam terlihat pola bunga dan daun, salah satu ciri khas pemakaman yang diidentikkan dengan Islam dengan arah membujur dari utara ke selatan dan menghadap barat atau timur.
ragam hias di nisan kompleks makam tambulese majene (Foto : Nasbi) |
Kompleks makam ini cukup indah, ada banyak pohon kelapa berukurn
kecil di sekitarnya. Karena berada di ketinggian, di sisi bukit Totoli dan berada diatas
tebing yang dibawahnya terdapat sungai kecil menambah panorama berbeda makam ini.
Kiriman : Nasbi
Trip KDM Wil. Majene
Tulisan Paling Banyak Dibaca
-
Pantai Lapeo, kec. Campalagian kab. Polewali Mandar pilihan lain daerah tujuan wisata saat berkunjung ke kec. Campalagian, lokasinya tak ...
-
Ditengah gencarnya produk lem modern. Masyarakat suku Mandar memiliki lem yang bersumber dari alam yakni lem yang muncul dari getah pohon...
-
Ritus siklus kehidupan manusia adalah hal yang menarik untuk disaksikan di suku Mandar, Sulawesi Barat, ada banyak ritual yang harus dilewa...
-
Sulawesi Barat sebagai provinsi yang terbentuk pada tahun 2004, banyak menyimpan potensi wisata yang belum dimaksimalkan dengan baik. Objek...
-
Sebut saja ini zi arah tradisi maritim (urgensi museum), yang saya lakukan ke kediaman sang legenda, Kapten Pahlawan Laut di Museum TNI A...
-
Panorama pantai yang hening menggoda, berlatar belakang perbukitan yang menjulang anggun, seolah menghadirkan kesan yang teduh. Tempat yan...
-
Bulo, adalah salah satu daerah yang ada di Kabupaten Polewali Mandar, merupakan kecamatan termuda yang dimiliki oleh kabupaten yang dulu be...
-
Berbagi cerita beberapa hari yang lalu saya mengikuti kegiatan membantu tetangga "Mallele boyang" (mengangkat dan memindahkan r...
-
Buku Puang dan Daeng, Sistem Nilai Budaya Orang Balanipa Mandar, buku budaya yang merekam dengan baik nilai-nilai dan status sosi...
-
Pengembangan wisata adalah mutlak membutuhkan fasilitas akomodasi, jika anda berada di kab. Majene provinsi Sulawesi Barat, dan ingin meman...
Labels
Air Terjun
Akomodasi
Alu
Anreapi
Aralle
Arsitektur
Artikel
Banggae
Banggae Timur
Batetangnga
Berita
Binuang
Budaya
Budaya Mandar
Budong-Budong
Bukit
Buku
Bulo
Campalagian
Caving
Figur
Foto
Foto Budaya
Foto Sejarah
Foto Wisata
Gasing
Goa
Gua
Hotel
Kalukku
Kalumpang
Kanang
Karya
Kecantikan
Kegiatan
Kerajaan Binuang
Komunitas
Kuliner
Limboro
Lingkungan
Literasi
Lomba
Luyo
Majene
Makam
Makassar
Malunda
Mamasa
Mambi
Mampie
Mamuju
Mamuju Tengah
Mamuju Utara
Mandar
Obje
Objek Wisata
Opini
Pamboang
Pantai
Pantai Sulbar
Pattae
Penja
Permainan Tradisional
Polewali Mandar
Rebana Mandar
Refleksi
Sandeq
Sandeq Race
Sejarah
Sendana
Seni
Senja
Situs Sejarah
Sulawesi Barat
Sungai
Sungai Mandar
Sutera Mandar
Tapalang
Tapango
Tappalang Barat
Tarian Mandar
Teater
Teluk Mandar
Tinambung
Tokoh
Trip
Tubo Sendana
Ulumanda
Video
Wisata
Wisata Majene
Wisata Mamasa
Wisata Mamuju
Wisata Mamuju Tengah
Wisata Mamuju Utara
Wisata Polewali Mandar
Wisata Polman
Wisma Penginapan
Wonomulyo
mantap...
ReplyDeletehidup Majene