Pilih Sambal Apa Untuk Menu Banggulung Bakar?

Banggulung atau tuing-tuing adalah nama lokal untuk ikan terbang di Majene, Sulawesi Barat. Jenis ikan yang dapat ditemukan melimpah dan sebagai komoditas utama pencarian nelayan di kecamatan Sendana. Makanan ini menjadi kuliner khas Majene. Saat Anda melintasi daerah Sendana atau bagian utara Majene maka Anda akan disambut dengan gerbang kawasan kuliner Sendana, tempat Anda bertemu dengan kuliner lezat ini. 

Banggulung dalam pengolahannya dapat diasapi atau dibakar, di kawasan kuliner Sendana Anda akan menemukan kuliner Banggulung yang diasapi, bagaimana jika ia dibakar? kurang lebih sama rasanya, yang penting adalah sambal pasangannya haruslah sedap.

Jika ingin menemukan jodoh banggulung, jangan lupa mencicipi jepa, sajian singkong parut yang dipanggang diatas pringan tanah liat, ini paduan yang pas untuk menemani banggulung bakar dan sambal tomat/sambal mangga.
ikan terbang bakar majene
Ikan Terbang Bakar (Banggulung / Tuing-Tuing) dengan sambal mangga dan sambal tomat serta Jepa  (Foto : Indra Ariana)
Ada dua jenis sambal yang biasa dikenal oleh orang-orang Mandar di bagian Sendana, kab. Majene saat membuat jenis pasangan untuk menikmati ikan terbang bakar. Saat Anda menikmati banggulung/tui-tuing tunu (ikan terbang bakar) Anda pilih sambal yang mana? Sambal asam mangga (pammaissang) atau sambal tomat. Keduanya segar dan lezat, jika Anda termasuk penikmat asam, maka pilihlah yang berbahan mangga, walaupun tomat juga asam, namun tidak lebih asam dari mangga.

ikan terbang bakar
Ikan Terbang Bakar (Banggulung / Tuing-Tuing) dengan sambal mangga dan sambal tomat (Foto : Indra Ariana)
Walaupun ada banyak kreasi sambal segar yang dapat dibuat secara umum dua jenis sambal ini yang umum dan biasa disajikan saat menikmati Banggulung. Anda dapat menemukan sambal-sambal lainnya di sepanjang lintasan daerah Labuang, Somba, kec. Sendana, kab. Majene.

Untuk cara membuat sambal asam mangganya, terlebih dahulu rendam bahan pammaissang (asam mangga yang telah dikeringkan), haluskan cabe, garam, bawang dan pammaissang sesuai selera, jika teksturnya halus maka  pammaissnganya akan lebih berasa, tambahkan minyak kelapa Mandar dan sedikit air, lalu siap untuk disajikan. 

Kontributor :
Teks : Indra Ariana, Muhammad Tom Andari
Foto : Indra Ariana


No comments:

Write a Comment


Top