Mengobati Kerinduan Dengan Botok Tahu Telur Asin Ala Manja (Mandar - Jawa)

Sepintas masakan ini terlihat seperti kue Barongko, kue yang berbahan pisang, kuliner khas Bugis-Makassar, masakan khas pisang yang banyak djumpai saat ramadhan atau acara pernikahan di tanah Mandar, tapi tahukah anda ini adalah lauk khas wong jowo yang biasa disebut Botok, botok ini coba saya padukan dengan rasa ala Mandar dan ternyata perpaduan cita rasa ‪Manja  (Mandar - Jawa) punya sensasi tersendiri buat mengobati rindu pada makanan Mandar. 

kuliner botok tahu telur asin ala mandar jawa
Kuliner botok tahu telur asin ala mandar jawa (Foto : Maryam Nur)
 Ini kemudian sempurna dalam nama menu "Botok Tahu Telur Asin dengan Penja‬" jika anda ingin mencoba, anda bisa bisa praktek sendiri dengan bahan-bahan seperti berikut :
*3 buah Tahu 
*2 butir telur asin 
*penja 1genggam 
*50 ml santan kental 
*garam+gulpas+penyedap secukupnya 
*1cabe mrah bsar iris serong 
*20 buah cabe rawit hijau di iris
 
bumbu haluskn 
*2siung Bwang putih + 5 butir bawang merah + 3 butir kemiri + 1cm kunyit
 
Cara membuat : 
ikan penja direndam beberapa menit, kemudian cuci bersih.tahu, masak 5 menit lalu potong dadu. campur semua bahan dan bumbu lalu bungkus daun pisang bentuk tum dan kukus sekitar 25 mnit sampe matang.

Kontributor : Maryam Nur


No comments:

Write a Comment


Top